Karimun Jawa, Surganya Snorkeling Hingga Tradisi Menarik Masyarakatnya

 

 Terletak di sebelah utara Jepara Provinsi Jawa Tengah, Karimun Jawa memiliki pesona laut yang digemari wisatawan mancanegara loh. Disini surganya bagi para penyelam yang bisa menikmati snorkeling dan tempat ini juga menyuguhkan alam bawah laut yang menakjubkan karena masih sangat alami.

Karimun Jawa merupakan taman nasional laut karenanya memiliki banyak sekali habitat seperti terumbu karang, rumput laut dan 44 jenis spesies ikan.

Tidak hanya menyuguhkan pemandangan yang indah, di pulau ini terdapat tradisi yang dilakukan secara turun-temurun yakni Festival Barikan Kubro sebagai wujud rasa syukur atas hasil bumi dan  laut yang diberikan semesta kepada masyarakat sekitar Karimun Jawa. Festival ini dilakukan setiap tahunnya dengan upacara adat dan menggelar arak-arakan hasil bumi  beserta tumpeng yang nantinya akan diperebutkan oleh masyarakat sekitar. Kemudian ada juga festival Karimun Java Sail yaitu acara untuk meningkatkan kerja sama baik dari kementrian kelautan dan masyarakat. Acara tersebut hampir sama seperti festival Barikan Kubro.

Rute dan Harga Tiket

Untuk rute dari Semarang menuju pulau ini di tempuh kurang lebih selama 4 jam menggunakan jalur laut dengan tiket kapal yang dibedakan menjadi beberapa kelas diantaranya ada kapal sigijai dengan tarif Rp. 57.000, kapal KMC Kartini 1 Eksekutif Rp. 80.000 dan Bisnis Rp. 65.000 sedangkan untuk kapal KMC Express Bahari 2C VIP Class Rp. 175.000, Eksekutif Class Rp. 150.000 dan Bussines Class Rp. 80.000 dan biaya tiket masuk mulai dari Rp. 5.000 saja.

Lokasi Menarik Lainya

Tempat paling favorit bagi para wisatawan untuk bersnorkeling adalah Pulau Gosong, Pulau Menjangan Kecil, Pulau Tengah, Pulau Tanjung Gelam dan masih banyak lagi.

Terdapat hiu di kawasan Menjangan tapi tenang ada penjaga yang mengawasi selama kalian berenang dengan hiu.

Selain itu, di pulau ini juga menawarkan pesona matahari terbit dan matahari tenggelam yang sangat indah untuk dinikmati dengan orang tercinta.

 Nah, tidak diragukan lagi untuk surga yang ada di pulau jawa ini ya, karena destinasi wisata yang cukup lengkap dan sangat memanjakan para wisatawan. 

Galeri Foto

Sumber foto Instgram @karimunjawaopentrip, @putriambang, @wonderfulindonesia, @aldi_karimunjawa, @karimunjawa.indonesia, @wisatasemarang, @sukawisata, gazed_